#Menstruactive: Tetap Aktif dan Unstoppable Selama Menstruasi


Pada era modern dan terbuka seperti saat ini, perempuan dihadapkan pada lebih banyak pilihan dan kesempatan. Hal inilah yang salah satunya mendorong kemunculan lebih banyak perempuan aktif. Perempuan kini tidak hanya terlibat dalam kegiatan-kegiatan domestik. Banyak perempuan yang juga telah terlibat dalam komunitas masyarakat atau bahkan menjabat posisi-posisi penting di perusahaan atau pemerintahan. 

Tapi sebenarnya, apa sih ciri-ciri perempuan aktif ? Psikolog perempuan Elizabeth Sentosa atau yang biasa dipanggil Miss Lizzie menyebutkan bahwa perempuan aktif itu adalah mereka yang punya banyak energi, baik secara fisik maupun mental. Perempuan yang aktif biasanya melakukan banyak kegiatan, memiliki ambisi, driven by success, multitasking, percaya diri, serta memiliki karakter yang kuat, menonjol, mandiri, dan highly motivated.

Menjadi perempuan aktif pasti banyak tantangannya. Salah satunya adalah tantangan biologis yang tidak mungkin dihindari, yaitu menstruasi. Menstruasi yang memicu ketidakseimbangan hormon dapat menyebabkan mood swings, rasa sedih, dan bahkan menurunnya motivasi. Menstruasi juga seringkali memengaruhi fisik perempuan yang sedang menjalaninya.

Hal ini pun juga dirasakan oleh Gita Gutawa sebagai musisi yang memiliki banyak kesibukan. Gita mengatakan bahwa ia sering terganggu ketika sedang menulis lagu atau menyanyi di depan umum namun pada saat bersamaan sedang menstruasi. Gita biasanya menyiasati gangguan ini dengan hal-hal yang alami seperti minum air putih dan mengonsumsi obat-obatan herbal.

Miss Lizzie mengatakan bahwa sebenarnya banyak cara yang dapat dilakukan agar menstruasi tidak menjadi penghalang bagi perempuan-perempuan aktif untuk terus menjalani aktivitasnya. Solusi tersebut antara lain dengan rajin berolahraga, gunakan skala prioritas, atur manajemen waktu, jalani pola hidup sehat, dan coba terapi herbal.

Dr. Prapti Utami, seorang praktisi herbal medik, mengamini bahwa terapi dan obat-obatan herbal memiliki khasiat yang dapat mengurangi nyeri saat menstruasi secara efektif. Bahan-bahan dasar seperti daun tapak liman, kunyit, asam jawa, daun jambu biji, dan vitex merupakan di antaranya. 

Bahan-bahan herbal inilah yang menjadi inovasi terbaru Sangobion melalui Sangobion Femine MenstruPain. Formula yang digunakan sudah terbukti secara empiris dapat mengurangi rasa nyeri. Anie Rachmayani, Associate Marketing Director Consumer Health PT Merck Tbk mengatakan bahwa perempuan aktif menginginkan sesuatu yang praktis dan aman untuk dikonsumsi secara teratur. Obat-obatan herbal yang dikemas dalam bentuk kapsul menjadikan Sangobion Femine MenstruPain solusi yang ideal karena kepraktisannya. Ditambah lagi, bentuk kapsul tersebut meminimalkan rasa serta bau jamu. 

Dalam memperkenalkan produk terbarunya ini, Sangobion menggunakan tagline “The Unstoppable Me with #Menstruactive.” #Mestruactive sendiri merupakan gerakan yang dimulai oleh Sangobion untuk mengajak perempuan Indonesia untuk tetap aktif dan unstoppable meskipun sedang menstruasi. 

Jadi, sudah bukan saatnya menstruasi penjadi penghalang bagi kita para perempuan untuk tetap aktif dan unstoppable!

See also:
-- Perempuan Berdaya, Perempuan Pencipta Perubahan -- Gerakan Daster Wangi dari Molto untuk Ibu-Ibu Indonesia -- Berani Berkeringat dan #TaklukkanPanasmu bersama Dettol -- 'Kelebihanmu, Kecantikanmu', Semangat Berkarya dan Menginspirasi --

Tags

please login to comment.

RELATED NEWS

Sesuaikan Gaya Hidup dengan DNA melalui Tes DNA Cordlife Genesis 2.0

Sesuaikan Gaya Hidup dengan DNA melalui Tes DNA Cordlife Genesis 2.0

READ MORE
Indonesia Heart Bike 2020 dan Konser BCL untuk Hari Jantung Sedunia

Indonesia Heart Bike 2020 dan Konser BCL untuk Hari Jantung Sedunia

Yayasan Jantung Indonesia menyelenggarakan Konser Amal Bunga Citra Lestari USE HEART TO BEAT HEART DISEASE dan Virtual Indonesia Heart Bike 2020: USE HEART TO BIKE dalam rangka memperingati Hari Jantung Sedunia

READ MORE