Sambut Hari Ibu, HijUp Luncurkan Koleksi Breastfeeding Spesial
By modest.id - Dec 26, 2018Momen Hari Ibu merupakan saat yang tepat untuk menunjukan rasa kasih sayang kepada mereka atau memberikan sedikit apresiasi untuk diri sendiri bagi para Ibu. HijUp berkomitmen untuk mendukung para ibu dan calon ibu senantiasa produktif dan nyaman dalam beraktivitas dan berbusana melalui koleksi ekslusif HijUp Breastfeeding Friendly yang di desain khusus untuk para Ibu pejuang ASI.
Hanna Faridl (Chief Merchandiser & Buyer Officer HijUp) menyampaikan, “Breastfeeding Collection ini memang khusus dibuat untuk kenyamanan Ibu menyusui khususnya yang aktif dan ingin tetap terlihat fashionable. Bahan dan model sangat diperhatikan pada koleksi spesial ini agar memudahkan para Ibu untuk menyusui anaknya saat beraktifitas ataupun saat melakukan pumping.”
HijUp berkolaborasi dengan beberapa brand untuk meluncurkan koleksi spesial hari Ibu ini yaitu, Ria Miranda dengan koleksi Karaya-nya dihiasi motif print khas desainer asal Sumatera Barat tersebut yang didominasi warna keunguan dan abu-abu memberikan kesan elegan untuk mencerminkan kekuatan seorang Ibu tentunya dilengkapi dengan akses kancing depan.
Nyonya Nursingware brand yang berfokus pada produk-produk breastfeeding friendly dengan produk ekslusif kali ini tetap mengusung simple, stylish, up to date, elegan. Tampil cantik dalam kombinasi detail brocade kontras dan dilengkapi side holes untuk akses menyusui.
Ria Miranda - Nyonya Nursingwear
Shopalia mempersembahakan tunik motif garis dengan kombinasi potongan asimetris dan detail kancing depan, long dress dengan kombinasi aksen lipit dan detail resleting depan. Nyaman dikenakan dan busui-friendly.HijUp juga berkolaborasi dengan Ratu Anandita yang juga seorang entertainer dan ibu dari dua orang anak, saat ini Ratu Anandita sedang menyusi putri keduanya yang menjadi inpirasi koleksi HijUpXRatuAnandita salah satunya Safa Tunic yang mengeluarkan kesan standout yang mengkombinasikan detail resleting depan dan aplikasi drapery style menarik.
Shopalia - HijupxRatuAnandita
Brand Gemello fokus pada pakaian menyusui yang polos dengan paduan warna earthtone, tampil stylish dalam perpaduan detail layer dan resleting depan. Menggunakan bahan yang ringan, sehingga nyaman dikenakan sebagai daily pieces. berbeda dengan brand Casa Elana yang hadir dengan warna-warna cerah yang memadukan detail sheer, aksen lipit, dan siluet sleek yang modern. Dalam koleksi Yunna Breastfeeding Top for HijUp dari Casa Elana. Baju menyusui yang dilengkapi resleting depan dan tampak stunning dengan aplikasi sheer layer style.
Casa Elana - Gemello
Dapatkan koleksi breastfeeding friendly lainnya hanya di https://www.HijUp.com/id/tags/breastfeeding-collection-december-2018.
See also:
--
Sambut Hari Ibu, HijUp Luncurkan Koleksi Breastfeeding Spesial --