Kolaborasi Istimewa Aleza
By ketupatkartini - Nov 29, 20192019 menjadi tahun penting bagi perjalanan brand modest fashion ritel Aleza. Setelah menggelar pergelaran fashion tunggal perdananya pada bulan Mei lalu, dan pertama kali pula berpartisipasi di Jakarta Fashion Week, pada Jumat 22 November 2019 Aleza mengumumkan peluncuran koleksi istimewa dengan sebuah show yang berbeda; The Collaborators Series.
Tidak tanggung-tanggung, Aleza langsung berkolaborasi dengan 5 pihak, yaitu 4 influencers dan 1 yayasan seni. Art Therapy Center (ATC) Widyatama merupakan yayasan yang berdedikasi memberikan layanan terapi dan aktualisasi diri bagi penyandang disabilitas, melalui ilmu seni dan desain. Yayasan yang berlokasi di Bandung ini adalah ruang untuk anak-anak berkebutuhan khusus yang ingin tetap bisa berkarya melalui pengembangan seni dan desain.
“Bekerjasama dengan ATC Widyatama merupakan visi Aleza untuk bisa giving back to society dimana diharapkan Aleza bisa berkontribusi baik untuk ekonomi, sosial dan lingkungan. Hasil karya anak-anak ATC berupa pattern atau motif yang akan diaplikasikan pada desain busana 5 karakter influencers ” jelas Founder ALEZA, Dia Demona.
Kolaborasi bersama ATC Widyatama diwujudkan dengan memproduksi tote bag dan shirt dari desain motif dan lukisan hasil karya siswa-siswi ATC Widyatama, yang seluruh keuntungan dari penjualan akan diberikan untuk pengembangan sarana dan prasarana yang ada di ATC Widyatama. Sehingga diharapkan akan lebih banyak siswa-siswi berpotensi yang tidak mampu yang bisa dibimbing di Yayasan ATC Widyatama.
Fifi Alvianto for Aleza
Sorcha for Aleza
Sedangkan kolaborasi bersama influencer, Aleza mengajak 5 nama yang sudah dikenal luas dan menjadi inspirasi fashion para hijabers Indonesia. Mereka adalah Fifi Alfianto, Soraya Ulfa dan Nissa dari brand Sorcha, Thatal Jundiah dan Amelia Elle. Koleksi bersama para influencer ini juga sudah menjadi perbincangan dan ekspektasi luas dari para hijaber dan konsumen Aleza, yang sebelumnya telah mengumumkan kolaborasi ini melalui sosial media.
Koleksi yang dihasilkan benar-benar merupakan perpaduan ide, karakter dan buah kerja bersama antara Aleza dan para influencers. Total busana sebanyak 60 looks berhasil dipamerkan yang nantinya akan dijual melalui kanal penjualan Aleza. Dipresentasikan dalam trunk show yang memperliharkan karakter masing-masing influencer;
1. Fifi Alvianto for Aleza, mempresentasikan karakter wanita dewasa bertema “The Sophisticated”. Koleksinya lebih banyak bermain dalam rentang warna monokrom dan netral, dalam layer relax dan smart casual yang sangat mencerminkan gaya fashion sehari-hari Fifi Alvianto.
3. Thata Aljundiah for Aleza mempresentasikan karakter gaya ibu muda bertema “The Classic”. Thatal dikenal dengan tampilan khasnya; salah satunya sering menggunakan bow tie serupa dasi panjang yang dipadukan dengan beragam atasan ataupun dress longgar. Thatal juga kerap mengenakan gaya hijab yang berbeda, yang juga diwujudkan dalam show.
4. Amelia Elle for Aleza mempresentasikan style wanita muda bertema “The Young Spirit”. Amelia yang dikenal dengan gaya resort dan liburannya, ditampilkan dalam warna-warna earthy colors dan pastel dengan motif yang tidak mencolok, tak lupa straw hat yang chic.
Thataljundiah for Aleza
Amelia Elle for Aleza
Koleksi kolaborasi ini seakan mengaburkan karakter brand Aleza, untuk berkompromi dengan setiap sosok wanita memiliki karakter yang berbeda. Kolaborasi dengan banyak influencer ini merupakan ekspresi untuk memahami individualitas dalam gaya fashion, dan menceritakan kisah, gaya dan karakter setiap wanita yang memang berbeda. “Dengan adanya kolaborasi bersama dengan influencer diharapkan bisa memberikan ide-ide baru yang kami tampilkan, karena style mereka sangat mewakili para customer Aleza yang bervariasi,” ujar Dia.
Menutup sekuen trunk show, koleksi kolaborasi bersama ATC Widyatama ditampilkan. Warna-warna cerah, lukisan yang ekspresif hasil karya para siswa ditampilkan dalam matching series shirt dan tote bag. Semua siswa ATC Widyatama bersama para pembimbing yang terlibat kemudian bersama-sama berjalan di panggung runway, membuat suasana menjadi sangat haru dan membanggakan. Kolaborasi ini menunjukkan kreasi dan ekspresi seni para penyandang disabilitas yang luar biasa, dan membuktikan bahwa mereka bisa berkarya dan berdaya secara optimal.
ATC Widyatama for Aleza
Seluruh koleksi kolaborasi ini akan dirilis sebagai koleksi penutup tahun. 3 kata yang mencerminkan kolaborasi ini, seperti yang diungkapkan Dia, yaitu update, forward dan timeless. “Update untuk tren yang saat ini ada, dengan melihat tren yang akan datang di tahun depan, namun tetap dengan konsep timeless, bahwa ini merupakan investasi fashion yang bisa digunakan jangka panjang,” tutupnya.
See also:
--
Permainan Kotak, Silang dan Persimpangan Lisa Fitria --
Lahir dan Melaju Karena Harapan - Makaila Haifa --
Rika Mulle at IFW 2017: Traditional Tasikmalaya Embroidery in Modern Cuts --
Jakarta Ramadan Promosikan 'Modest Fashion & Urban Lifestyle' --
Tags
RELATED ARTICLES

'Indonesia Tren Forecasting', Langkah Perdana Mendokumentasikan Proyeksi Tren Tahunan
May 17, 2017 READ MORE
Koleksi Hari Raya yang Rindukan 'Nagari'
Apr 30, 2020Koleksi 'Nagari' dari brand RiaMiranda diperkenalkan di tengah situasi pandemi, tetap menunjukkan eksistensi berkarya dan sukacita Ramadhan hingga Hari Raya.
READ MORE