Mensyukuri Kemerdekaan, Bakti Indonesia Berlangsung di Masjid Istiqlal
By modest.id - Aug 12, 2023Sebuah ekspresi rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kemerdekaan Indonesia, terwujud dalam event bakti sosial bertajuk Bakti Indonesia, yang secara perdana digelar di Masjid Kebanggaan kita, Masjid Istiqlal.
“Kami mensyukuri kemerdekaan Indonesia dengan menyelenggarakan kegiatan derma sosial dan merawat keberagamannya. Tahun ini kegiatan berlangsung di Mesjid Istiqlal. Semoga tahun depan Bakti Indonesia bisa diwujudkan di Gereja Katedral. Tahun berikutnya mungkin di Vihara Suci, bahkan dapat merambah ke propinsi lainnya. Sebagai bukti bahwa keberagaman itu dapat berjalan serasi”, demikian Dra. Psi. Mulia Jayaputri, MPA, pimpinan Persada Dua Rajawali (PDR) dan penggagas kegiatan Bakti Indonesia dalam rangka menyongsong Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 menjelaskan.
Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dan berlangsung di halaman utama Masjid Istiqlal selama tiga hari berturut-turut, pada 10,11, 12 Agustus 2023. Imam Besar Mesjid Istiqlal, Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar, M.A., yang diwakili oleh K.H Asep Saepudin selaku ketua harian Badan Pengelola Masjid Istiqlal turut menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan yang penuh makna kemanusiaan dan kepedulian terhadap sesama ini.
Jessi William selaku ketua panitia, menerangkan tentang acara ini, “Kegiatan sosial meliputi khitanan massal, deteksi dini kanker payudara, dan donor darah. Tiap-tiap kegiatan dilaksanakan secara berurutan selama sehari penuh. Keberagaman sudah dimulai dari susunan panitia yang datang dari beragam agama dan suku, termasuk juga masyarakat yang telah mendaftarkan dirinya untuk menjadi peserta”.
Berbagai kelompok secara sukarela membantu aktivitas ini. Untuk khitanan massal Paramedika ikut turun tangan. Asosiasi penyintas kanker, Lovepink, menangani USG pemeriksaan untuk deteksi dini kanker payudara. Sedangkan donor darah dilaksanakan oleh Srikandi Perempuan Donor Darah Indonesia.
Sebanyak 200 anak-anak dari usia 0 hingga 13 tahun akan ikut dalam khitanan massal pada 10 Agustus 2023. Mereka berasal dari beragam suku, agama dan lapisan masyarakat. Setelah dikhitan, anak-anak akan mendapat tas dan alat- alat sekolah sebagai hadiah telah ikut serta.
Para peserta deteksi payudara yang diselenggarakan pada 11 Agustus 2023, yang berasal dari berbagai pelosok daerah akan menjalankan USG dan menerima vitamin D untuk dikonsumsi selama tiga bulan. Peserta USG akan mendapat hadiah alat kosmetik dan penganan. Diperkirakan akan ada 200 orang ikut sebagai peserta.
Penutup acara pada 12 Agustus 2023 akan dilaksanakan donor darah, diperkirakan mencapai 350 orang pendonor. Kepada mereka adakan diberikan sembako. Selain mendapat hadiah, seluruh peserta kegiatan baik khitanan, deteksi dini kanker payudara, dan donor darah akan mendapat penggantian ongkos transportasi.
“Sekecil apapun hasilnya, kami ingin ikut menumbuhkan dan melestarikan rasa kebersaman, agar masyarakat Indonesia semakin terbiasa berbagi, dan hidup akrab dalam keberagaman”, tandas Mulia yang akan terus melanjutkan kegiatan ini di kemudian hari.
See also:
--
Wardah Beauty Fest “Cantikmu Siap Hadapi Dunia”, Selebrasi 25 Tahun Wardah --
23 Fashion District 2019 Angkat Sustainable Fashion --
Iftar Serentak Buttonscarves di 21 Kota & Perkenalkan 'Hold Me Bag' --
Bukittinggi Fashion Look Digelar 6-8 Oktober 2017 --