Seoul Kini, Makin Ramah untuk Wisatawan Muslim

Seoul Kini, Makin Ramah untuk Wisatawan Muslim

Korea. Satu kata itu kini menerbitkan imajinasi yang menyenangkan bagi kita semua, terutama bagi para wanderlust atau penggiat jalan-jalan, seperti anda, dan saya. Korea pasti masuk dalam lifetime bucket list kita semua sebagai negara yang harus dikunjungi, dan paling tidak menempati urutan 5 besar. Bahkan hingga saat ini pun, 'Korea' masih menempati peringkat pertama sebagai kata kunci pencarian populer di banyak situs e-commerce, sebagai bukti bahwa demam -inspirasi- Korea masih belum beranjak dari benak kita semua, terutama anak-anak muda.

Dan bagi kita yang belum pernah menginjakkan kaki ke Korea, satu kota yang menjadi tujuan utama adalah Seoul. Rasanya sudah fasih membaca dan mendengar cerita teman-teman bagaimana serunya episode shop til you drop di Dongdaemun dan Myeongdong, dua kawasan belanja utama di Seoul. Atau menikmati romantisnya Sungai Hangang, yang mengalir melalui pusat kota, menjadi pembelah bagi kota Seoul dalam dua bagian wilayah. Selain itu kita juga akan terpesona dengan keindahan tiga istana besar (great palace) di Seoul; Gyeongbokgung, Deoksugung dan Changgyeonggung

Kota Seoul pun seakan semakin hari semakin berbenah dan memantapkan diri sebagai destinasi wisata dunia. Kota Seoul telah menjadi pusat tujuan wisatawan dimana 80.3% nya adalah wisatawan mancanegara. Jumlah pengunjung dari manacanegara terus meningkat semenjak Piala Dunia Korea-Jepang pada tahun 2002, dan pada tahun 2015, Seoul menjadi peringkat 9 untuk destinasi kota yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan asing.

Termasuk wisatawan muslim yang paling banyak berasal dari Asia Tenggara dan Timur Tengah (Indonesia pasti menyumbang jumlah wisatawan muslim terbesar yang berkunjung ke Korea). Terimakasih pada banyaknya Online Travel Agent yang membuat jalan-jalan dan berwisata menjadi semakin mudah, dan murah! Wisatawan muslim tentunya memiliki preferensi terkait akomodasi dan makanan halal, dan memahami kebutuhan dan preferensi wisatawan Muslim adalah kunci untuk melayani kebutuhan perjalanan mereka dan memberikan pilihan yang cocok untuk keseluruhan pengalaman perjalanan yang ideal. 

Dan hal ini pun sudah diantisipasi dan disiapkan dengan baik oleh Pemerintah Korea melalui Korea Tourism Organization. Jumlah wisatawan Muslim yang datang ke Seoul terus bertambah setiap tahunnya, dimana pada tahun 2015 saja menembus angka 740,000 wisatawan. Kini di Seoul telah banyak restoran bersertifikat halal yang muncul dan tempat perbelanjaan juga menyiapkan tempat beribadah demi kenyamanan wisatawan Muslim. Sebuah video tentang muslim friendly destination di Seoul dan Korea pada umumnya juga dibuat untuk mengajak para wisatawan terutama muslim untuk datang dan menikmati destinasi terbaik di Korea. 

Lebih lanjut, aplikasi ‘Halal Korea’ telah di publikasikan. Aplikasi ini memiliki fitur ‘Qibla’, sebagai fungsi petunjuk arah Mekkah, dan juga menginformasikan restoran bersertifikat halal di dalam fitur aplikasi tersebut. Hal ini merupakan upaya negara Korea untuk menunjang kebutuhan para wisatawan Muslim.


Yang menarik, saat ini di Seoul tengah berlangsung Halal Restaurant Week dari tanggal 1 November hingga 10 Desember 2016. Event yang dirancang untuk memanjakan wisatawan muslim ini diselenggarakan oleh Korea Tourism Organization, yang memperkenalkan banyaknya pilihan restoran halal di Seoul dan kota-kota di Korea lainnya. Promosi ini dilakukan agar wisatawan mendapatkan pengalaman dan menikmati keunikan kuliner di Korea. Event ini berlangsung selama 40 hari dan melibatkan lebih dari 90 retoran yang muslim friendly di Korea. 

Bukan hanya memperkenalkan restoran halal, dalam event ini wisatawan bisa mengikuti promosi-promosi melalui sosial media, dan mendapatkan hadiah! Adapula coupon book yang bisa didownload untuk mendapatkan diskon dan harga promosi di restoran-restoran tersebut. Untuk mendapatkan info lengkap tentang Halal Restaurant Week serta berbagai promosinya, langsung saja buka di http://english.visitkorea.or.kr/enu/hrwkorea/event.jsp.


I Seoul U

Untuk membuat pengalaman di kota Seoul menjadi lebih menyenangkan dan mengelola kota Seoul sebagai satu kesatuan, sejak 2015 kota ini telah memiliki sebuah branding yang catchy dan mudah diingat, I SEOUL YOU. Logo ini berarti; Seoul belong to You and I. "Seoul is a place where two individuals can easily coexist. The red dot next to I signifies passion, while the blue dot next to U symbolizes relaxation. The O in SEOUL expressed in Korean letter, and symbolizes Seoul connection with the rest of the world."



See also:
-- Syar'i Tak Mesti 'Seragam' -- Seoul Kini, Makin Ramah untuk Wisatawan Muslim -- Welcome Leisure Economy! -- One Day Trip; Berburu Batik di Kampung Batik Trusmi --

Tags

please login to comment.

RELATED ARTICLES

One Day Trip; Berburu Batik di Kampung Batik Trusmi

One Day Trip; Berburu Batik di Kampung Batik Trusmi

READ MORE
Cruise Sailing bersama Kapal Phinisi Pertama di Jakarta!

Cruise Sailing bersama Kapal Phinisi Pertama di Jakarta!

Ingin menikmati short getaway yang benar-benar berbeda, di Jakarta? Well, perkenalkan Phinisi Cruise dari Trizara!

READ MORE